Selasa, 29 Mei 2012

Research Institute - Bidik MAhasiswa UPI tembus 1000 Proposal !

bismillah-- sebuah REPORT
Sabtu,26 Mei 2012 Gedung Fakultas Pendidikan Imu Pengetahuan Sosial (FPIPS) Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Tepat pukul 08.15 Acara "Research Institute" dimulai, acara yang mengusung tema "Taklukan PKM, Pimnas Bukan Lagi Harapan" itu diselenggarakan atas kerja keras dan kerja cerdas mahasiswa mahasiswi UPI anggota UKM (Unit Kegiatan Mahasiswa) LEPPIM (Lembaga Penelitian dan Pengkajian Intelektual Mahasiswa) UPI. acara ini merupakan hasil kerjasama UKM LEPPIM dan Bidang Kemahasiswaan Rektorat UPI.

Saya selaku salah satu peserta dalam acara tersebut, sangat mengapresiasi kegiatan yang menjadi salah satu tempat menimba ilmu yang berkaitan dengan PKM.

PKM atau Program Kreativitas Mahasiswa merupakan suatu program yang diselenggarakan oleh Dinas Perguruan Tinggi (DIKTI) yang sudah di selenggarakan sejak tahun 2008, ada 7 bidang dalam PKM yang akan saya jelaskan satu persatu sesuai dengan yang saya peroleh dalam acara ini.

1. PKM-P .Penelitian, mahasiswa melakukan sebuah penelitian yang sesuai dengan peraannya.

2. PKM-T. Teknologi, mahasiswa menciptkan teknologi baru yang mutakhir yang bisa di gunakan dalam kehidupan zaman sekarang.

3. PKM-M . Pengabdian pada Masyarakat, mahasiswa melakukan suatu tindakan yang berguna untuk memajukan suatu kelompok masyarakat yang dinilai kurang produktif

4. PKM-K . Kewirausahaan. mahasiswa memanajemen produknya dari mulai bahan mentah hingga penjualan.

5. PKM-KC. Karya Cipta. mahasiswa membuat Karya cipta baru yang berguna dan visioner.

6. PKM-AI. Artikel Ilmiah

7. PKM-GT .Gagasan tertulis.



untuk PKM -AI dan PKM-GT merupakan 2 PKM yang baru dibuat.
dari ke 7 PKM tersebut, DIKTI menyediakan biaya sampai dengan 10 Juta Rupiah untuk setiap Proposal yang lolos. kecuali untuk PKM-AI dan PKM-GT anggarannya maksimal 3 Juta.

Dalam kesempatan kali itu, di hadirkan pula Prof.Dr.H. Dadang Sunendar.M.Hum yang kala itu berlaku sebagai pemateri pertama.Dalam materinya pa Dadang yang merupakan PR(Pembantu Rektor) bidang Kemahasiswaan dan Kemitraan terasa begitu akrab menjelaskan Slide-slide yang berjudul "PKM sebagai Gerbang pembiasaan Mahasiswa Menulis" .Beliau sangat antusias menyampaikannya. Beliau juga sangat mengharapkan Mahasiswa mahasiswi UPI bisa membuat dan mengajukan Proposal pada PKM tahun ini. dalam materinya beliau berkata "Tahun ini, UPI sangat mengupayakan agar Mahasiswa Mahasiswi UPI tembus 1000 Proposal ke Dikti, upaya ini juga untuk merangsang gemar menulis di kalangan intelektual, kami pun menghimbau kepada Mahasiswa yang mendapatkan beasiswa apapun, agar membuat Proposal PKM. dijamin, sekali lolos PKM akan terus menerus ingin. walaupun awalnya sulit tetapi kita harus mencoba , TRy ! " kurang lebih seperti itu pemaparannya.

Setelah materi pertama, para peserta di giring ke berbagai lokasi, salah satunya Perpustakaan, disana kami di jelaskan langsung oleh para Dosen, bagaimana membuat Proposal, peserta di kelompokkan berdasarkan jenis PKM yang diminati.

selesai istirahat sholat makan (Ishoma) sekitar pukul 13.00 kami kembali ke gedung FPIPS lantai 6 . Pada kesempatan kali ini di sampaikan langsung oleh juri PKM dan PIMNAS yaitu bapa Tendy Y. Ramadin. Perbincangan yang sangat mengasyikan dengan orang yang sangat intelek seperti beliau .Bagaimana teknik penilaian Proposal dan juga tips trik pembuatan Proposal PKM beliau paparkan dengan gaya santai dan sedikit lelucon ilmiah. Pa Tendy yang merupakan Design Interior jebolan ITB, sangat mengapresiasi dan menginginkan agar mahasiswa tidak melewati kesempatan ini selama masih di bangku perkuliahan.

pesan terakhir dari pa Tendy :

Kalau engkau berencana untuk satu tahun .. tanamlah padi

kalau engkau berencana untuk 10 tahun, tanamlah pohon

kalau engkau berencana untuk 100 tahun ...BIDIKLAH GENERASI MUDA (merupakan harapan besar dari Pa Tendy terciptanya generasi yang mencerahkan bangsa)



dalam harapan dan mimpiku .. Aku ingin ikutaaaaaaaaaaaaan !!!! ikutan PKM !! dan LOLOS sampai PIMNAS

Tidak ada komentar:

Posting Komentar